Kamis, 10 November 2016

Kandungan Dalam Rokok Yang Sangat Berbahaya Bagi Tubuh

Kandungan dalam rokok umumnya sangat mengerikan dan berbahaya bagi kesehatan tubuh. Sebenarnya beberapa kandungan berbahaya tersebut telah diketahui oleh semua orang. Hanya saja kebiasaan buruk ini sulit untuk dihentikan. Nah bagi Anda yang merupakan perokok berat, simaklah ulasan artikel ini untuk memberikan dorongan untuk berhenti merokok. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut ini.

Pastinya Anda sudah mengetahui bahwa rokok memiliki andil yang cukup besar dalam kematian di seluruh dunia dalam tiap tahunnya. Bahkan dalam bungkus rokok, terdapat keterangan bahwa merokok dapat menyebabkan serangan jantung, kanker paru-paru, hipertensi dan penyakit berbahaya lainnya. Yang mengerikan lainnya adalah rokok mengandung nikotin yang dapat membuat seseorang kecanduan.

Dikutip dari laman disehat.com - Hal ini dikarenakan nikotin masuk ke dalam aliran darah dan mencapai otak untuk mencapai adrenalin.  Sehingga jika sudah mencoba rokok, sebagian besar benar-benar tidak bisa meninggalkan kebiasaan rokok tersebut. Namun tahukah Anda tak hanya nikotin saja yang memiliki efek buruk bagi para perokok. Semua bahan yang terkandung dalam rokok juga memiliki dampak berbahaya dan mengerikan bagi kesehatan tubuh.

Lebih dari 4000 bahan kimia terdapat dalam rokok. Ratusan diantaranya bersifat beracun dan sekitar 70 bahan di dalamnya bersifat karsinonegik atau penyebab kanker. Lantas apa saja bahan berbahaya yang terkandung dalam rokok? Berikut ulasannya.


Berikut Kandungan Dalam Rokok Yang Sangat Berbahaya Bagi Kesehatan Tubuh : 

1. Tar 
Ketika merokok, tar yang terkandung dalam rokok juga akan ikut terhisap. Tar akan mengendap di paru-paru dan berdampak negatif pada kinerja rambut kecil yang melapisi paru-paru. Jika Anda perokok aktif, tentu saja dapat membuat tumpukan tar dalam paru-paru semakin menggunung. 

Padahal rambut kecil yang ada di dalam organ ini memiliki peranan yang cukup penting, yaitu untuk membersihkan kuman dan racun untuk keluar dari paru-paru. Tar sendiri juga dapat menyebabkan gangguan pada paru-paru, seperti kanker paru-paru, bronkitis kronis, dan emfisema. 

2. Benzene
Benzene umumnya digunakan sebagai zat tambahan dalam bahan bakar minyak. Namun dalam pembuatan rokok bahan ini juga digunakan. Tahukah Anda jika zat ini terserap tubuh maka bisa merusak sel pada tingkat genetik? Selain itu, benzene juga sering ditemukan pada semen dan karet. 

Perlu diketahui bahwa zat ini merupakan karsinogen atau zat penyebab kanker paling mematikan yang seringkali dihubungkan dengan leukimia atau kanker darah. Salah satu cara untuk mengatasi leukimia sendiri adalah dengan melakukan transplantasi sum-sum tulang belakang. 

3. Formaldehilda
Formaldehilda atau formalin biasanya digunakan untuk membunuh mikroba dan bahkan mengawetkan mayat. Jika ketika merokok Anda merasakan mata perih dan batuk, hal ini disebabkan karena efek zat berbahaya yang satu ini. Tak hanya perokok aktif saja, perokok pasif juga bisa merasakan hal ini.

Oleh karena itu, bagi Anda yang tidak merokok sebaiknya Anda menghindari perokok aktif untuk mencegah hal tersebut. Selain kedua dampak tersebut, efek penggunaan formalin adalah dapat menyebabkan kulit rusak, kanker hingga penyakit yang berhubungan dengan pernapasan. 

4. Arsenik
Arsenik merupakan kandungan dalam rokok yang cukup berbahaya. Pasalnya, zat ini merupakan bahan utama dalam pembuatan racun tikus. Sehingga Anda pun bisa membayangkan seberapa bahayanya zat tersebut jika kita hirup setiap hari. Arsenik yang menumpuk dalam tubuh dapat mengakibatkan kanker paru-paru, penyakit pada kandung kemih hingga kerusakan DNA.

5. Aseton
Umumnya aseton dimanfaatkan untuk membersihkan cat kuku. Namun aseton juga digunakan sebagai bahan pembuatan rokok. Ketika tubuh mengirup zat berbahaya ini maka dapat menyebabkan penyakit kulit dan gangguan otak yang sangat berbahaya. 

6. Karbon Monoksida
Pastinya Anda sudah mengetahui apa itu karbon monoksida. Ya, karbon monoksida ini kerapkali ditemukan pada asap knalpot motor dan mobil. Jika terserap dalam tubuh karbon monoksida dapat mengikat diri pada hemoglobin dalam darah secara permanen. Sehingga hal ini tentu saja dapat menghalangi penyediaan oksigen ke tubuh. Hal inilah yang membuat tubuh mudah lemas dan lelah. 

7. Gas Oksidan
Gas ini bisa bereaksi dengan oksigen. Jika gas ini terdapat dalam tubuh, bisa meningkatkan risiko stroke dan serangan jantung akibat penggumpalan darah. 

8. Amonia
Amonia seringkali dimanfaatkan sebagai bahan pembersih toilet yang cukup efektif. Namun dalam industri rokok, amonia seringkali dimasukkan ke dalam sebatang rokok untuk menambah ketergantungan terhadap nikotin.

Amonia yang terkandung dalam rokok dapat mengubah nikotin dalam bentuk gas. Sehingga memudahkan nikotin terserap oleh paru-paru dan juga darah. Sama seperti karbon monoksida, amonia  juga merupakan penyebab rusaknya cilia. 

9. Hidrogen Sianida
Hidrogen Sianida juga tak kalah berbahaya dengan bahan lainnya. Zat ini dapat mengakibatkan kerusakan serius pada pembuluh darah dan jantung. Meskipun tidak secara langsung menyebabkan kanker, kandungan ini juga dapat turut andil sebagai penyebab kanker dengan menyerang cilia.


Demikianlah artikel tentang kandungan dalam rokok yang dapat merusak sistem saraf dan sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat dan semoga membantu Anda yang ingin hidup sehat.

1 komentar:

  1. Ternyata rokok memang benar-benar berbahaya untuk sekedar dinikmati, info yang sangat berguna, terutama untuk para perokok berat, walau mungkin hal ini belum tentu membuat mereka jengah,

    Karena selain efek buruk rokok ini sebenarnya ada juga Beberapa Keunikan Rokok yang jarang disadari orang-orang bahkan para perokok itu sendiri.

    BalasHapus